Pernah Salah Transfer Rekening SPP? Yuk Simak Solusinya

0

Cara mengatasi salah transfer ke nomor rekening virtual account siswa SMK Telkom Jakarta.

Bahwa jika terjadi salah transfer, Siswa atau Orangtua Siswa bisa melalukan pelaporan agar dapat dilakukan tindakan koreksi perbaikan pada data catatan keuangan yaitu pada riwayat transaksi bayar siswa yang sebenarnya. Terdapat prosedur yang harus dilakukan. Akan tetapi terdapat catatan yang perlu diperhatikan. “Sebagai catatan, dalam hal kasus salah transfer, Sekolah bersifat membantu jika nomor rekening Virtual account penerima merupakan siswa SMK Telkom Jakarta dan jika tidak maka pihak pengirim dapat menghubungi layanan bank,”

Berikut ini prosedur Perbaikan Catatan data keuangan Piutang Siswa akibat salah transfer :

  1. Periksa riwayat pembayaran dan Tagihan siswa secara berkala melalui https://ts.simkug.com/ts-auth/login.

Apabila menemukan ketidaksesuaian catatan transaksi, karena salah transfer ke siswa lain di SMK Telkom Jakarta agar segera menghubungi Admin Pelayananan Terpadu Tata Usaha SMK Telkom Jakarta yang disingkat menjadi ”PETAMOJA” melalui nomor Whatsapp 08111640800.

  • Orangtua siswa membuat pelaporan kepada pihak sekolah bahwa telah terjadi salah transfer.
    Ceritakan kejadian salah transfer yang sebenarnya dengan jelas bahwa telah salah transfer uang, misalnya salah memasukkan nomor rekening atau tidak cek lagi saat akan melakukan transaksi pembayaran SPP.
  • Orangtua Siswa menyiapkan identitas diri dan bukti salah transfer.

Dalam penanganannya, pihak sekolah melalui layanan PETAMOJA  tidak akan percaya begitu saja dengan cerita yang disampaikan. Admin Keuangan akan meminta kepada Orangtua Siswa untuk menunjukkan identitas diri (KTP, ATM, dan buku tabungan) untuk dicocokkan dengan pemilik rekening. Selain itu, akan diminta juga menunjukkan struk atau bukti kekeliruan transfer uang secara langsung dan atau dalam bentuk foto untuk dikirim via nomor Whatshapp PETAMOJA

  • Orangtua Siswa harus dan wajib mengisi Form “Permohonan Dan Pernyataan Kesalahan Transfer”.

Pihak Sekolah akan meminta Orangtua untuk melakukan pengisian dokumen ”Permohonan Dan Pernyataan Kesalahan Transfer” disertakan identitas diri dan bukti kekeliruan transfer sebagai lampiran.

  • Proses Verifikasi oleh Sekolah.

Pihak sekolah pada dasarnya akan membantu kesalahan transfer uang oleh orangtua sesuai SOP (Standar Operasional Prosedur) yang berlaku. Namun mungkin saja proses penyelesaiannya tidak hari itu. Pihak sekolah terlebih dahulu harus melakukan verifikasi atas berkas dan laporan dari Orangtua Siswa. Setelah dinyatakan lengkap, baru akan ditindaklanjuti dan akan menghubungi orangtua siswa untuk kelanjutannya. Proses ini memakan waktu sekitar 14 Hari Kerja.

  • Sekolah akan melakukan koreksi pencatatan akuntansi.

Langkah selanjutnya dalam proses koreksi pencatatan keuangan dokumen riwayat piutang Siswa, sekolah menjadi media penghubung antara siswa yang melakukan salah transfer dengan siswa penerima salah transfer. Jika dokumen dan data valid maka sekolah akan melakukan koreksi pencatatan ke riwayat transaksi piutang siswa yang rekeningnya salah dan mencatatkan ke rekening siswa yang sebenarnya, kemudian Sekolah akan menyampaikan surat tanggapan tindakan Perbaikan karena kesalahan transfer kepada kedua Orangtua siswa yang bersangkutan.

 

Selalu Cek Nama dan Nomor Rekening Sebelum Transfer Uang SPP.

Kebiasaan yang sering dilakukan orangtua siswa adalah tidak mengecek nama dan nomor rekening sebelum transfer uang. Main langsung transaksi saja dan tidak melakukan pengecekan berkala pada data riwayat transaksi bayar di menu kartu Piutang Siswa melalui https://ts.simkug.com/ts-auth/login.

Untuk menghindari salah transfer, pastikan cek nama lengkap siswa penerima transfer uang dan nomor rekeningnya dua atau tiga kali agar tidak terjadi kekeliruan. Hubungi admin petamoja jika ragu untuk mendapatkan nomor rekening Virtual Account Siswa yang Valid melalui nomor Whatsapp 08111640800.

Selain itu, pada mobile banking dengan cara hapus nomor rekening yang sudah tidak diperlukan, apalagi yang namanya hampir sama untuk mencegah salah klik.

WS|18102023

Comments

comments

Leave A Reply

Your email address will not be published.

Langsung WA
Send via WhatsApp